Ketika kita berniat berwisata ke Lombok NTB, pasti destinasi yang jadi sasaran utama adalah bermain air di pulau. Sangat banyak pulau2 indah yang terdapat di Lombok, jika kita hanya punya waktu sedikit, yaa bersabarlah, nikmati dulu satu2, yang lainnya bisa untuk dijadikan agenda kunjungan berikutnya.
Pulau kalau di Lombok dikenal dengan nama Gili. Kali ini saya mencoba menjelajah 3 pulau yang areanya berdekatan, yaitu Gili Kapal, Gili Bidara dan Gili Kondo. Kami menginap di Mataram, jadi untuk menuju dermaga penyeberangan kurang lebih 3 jam sampai ke TKP.
Dermaga penyeberangan perahu tersebut lokasinya ada di desa Padak Guar Kecamatan Sambelia Lombok Timur. Cuaca siang itu sangat panas, namun air laut masih surut sehingga ombaknya kecil, dan kata abang pemilik perahu ini saat yang tepat untuk melaut, dan bermain snorkling menikmati alam bawah laut yang indah luar biasa (red : bagi yang bisa snorkling).
Yaaaps,,,kami semua berjumlah 30 orang, sehingga kami menyewa 3 perahu, setelah lengkap semua peralatan di persiapkan (bekal nasi kotak, alat snorkling, pelampung dll), perahupun melaju dengan kencangnya. Bismillahirrakhmanirrahiim,,,,lajulah hai perahuqu,,,lajulah jangan henti,,,,hahahah lagu apa tuh ????
lihatlah, ombaknya kecil, dan anehnya, kata abang pemilik perahu, Gili Kapal itu akan tidak kelihatan jika air laut sedang pasang, makanya dia wanti2 sekali agar kita menikmati wisata air dengan maksimal. Karena di Gili Kapal airnya sangat jernih dan terumbu karangnya tidak terlalu dalam sudah bisa kelihatan, jadi akan sangat mudah bagi yang bisa menikmatinya.
Kurang lebih 30 menit kami sampai di Gili Kapal, begitu perahu ditambatkan, masing2 pegang alat snorkling, siap2 untuk nyebur kelaut, yaahhh betapa ngiri hati saya melihat teman2 yang sangat menikmati wisata air ini, saya hanya duduk2 di perahu dan pegang handphone untuk ambil gambar teman2, entah kapan saya berani menaklukannya.
Dan untuk yang punya kamera under water pastinya akan lebih puas lagi, karena bisa mengambil foto dari seluruh biota laut yang ada. Amazing,,,,luar biasa memang pemandangan bawah laut ya ? Beraneka rupa ikan hidup didalamnya. Subhanallah,,,
Tak usah ber-lama2 disini karena masih ada pulau lain yang hendak kita tuju, yaitu Gila Bidara. Berputar balik perahu kami, meninggalkan lereng gunung Rinjani yang nampak jauh disana, juga terlihat ada kapal kandas di kejauhan. Memang wisata pulau ini hanya cocok untuk perahu kecil, kata Mas Dimas yang asli Lombok, perahunya disebut "jukung" persis seperti orang Banjarmasin menyebutnya.
Sambil menuju Gili Bidara, masing2 sambil menikmati nasi kotak, maklum mereka yang habis snorkling katanya lapar melanda. Ketika sampai di Gili Bidara, dengan sigap kamipun turun ke pantai, berfoto berselfie ria, pemandangan di sini indah sekali karena nampak latar belakang Gunung Rinjani di kejauhan sana juga ada pulau lainnya yang kecil2.
Jika sudah di alam bebas begini, kayaknya sudah melupakan usia, dan melupakan keluarga yang ditinggalkan, bersyukur masing2 punya suami yang pengertian sehingga ibu2 bisa menikmati wisata yang luar biasa seru ini. Anak2 muda yang ikut serta di rombongan kami barangkali heran, tingak polah ibu2 ini heboh, gak kalah sama anak remaja.
Oh ya, kalau di Gili Bidara ini ada penghuninya, kebanyakan penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan, di ujung sana terlihat ada beberapa orang sedang memancing. Jika musim hujan tiba, maka penduduk sekitar pulau ini juga ada yang menanam tanaman pertanian.
Untuk yang belum puas snorkling masih diperbolehkan turun, tapi tidak boleh lama2 karena masih ada satu pulau lagi yang belum kita kunjungi. Sambil menunggu yang sedang snorkling, saya berteduh dibawah tas2 para nelayan sedang memancing, lumayan bisa buat berteduh sebentar, kalau sudah tidak tahan panas bisa naik ke perahu saja.
Pulau terakhir yang mau disinggahi adalah Gili Kondo. Jika bekal makan siang tadi sudah disantap, maka di pulau ini sudah ada kedai2 yang jual makanan maupun minuman hangat. Banyak pula rumah2 macam gazebo dibangun disini, jadi kita bisa beristirahat sambil menikmati minum kopi atau teh panas.
Teman kami dari Makassar memanfaatkan moment ini dengan mendekati wisatawan asing kemudian bermain sulap, sejenak terdengar ramai tawa para wisatawan gegara hiburan teman kami itu. Sedang ibu2 seperti biasa, sibuk ambil foto di sana-sini, hhhmmmmm macam lagi acara pemotretan saja.
Gili Kondo lokasinya ada di paling timur Lombok sehingga bersebelahan dengan pulau Sumbawa. Teman kami besoknya ada yang mau melanjutkan explore ke SUMBAWA yaitu ke pulau Kenawa, sedangkan saya cukup sampai disini saja, maklum tidak ambil cuti dari kantor.
Syukurlah cuaca sangat cerah hari itu, sejenak kami lupakan dampak panas ini, yang pasti pulang dari Lombok bakal berganti hitam kulitnya. Target kunjungan ke gili2 ini hanya satu hari, sesudah dari Gili Kondo kami akan langsung menuju Bandara untuk pulang ke Jakarta. Dan petualangan kami sebentar lagi selesai, saya di kompori teman2 untuk ikut terjun ke air, katanya sayang jauh2 tidak menikmati waterboomnya Lombok. Dengan penuh pertimbangan dan perhitungan, sayapun turun ke air dengan syarat ada yang memandunya. Alamaaakkkkkk,,,,,ini repotnya kalau belum bersahabat dengan air, rasa takut selalu ada. Yaah biarlah, saya akhirnya turun juga untuk sekedar ber-basar2 ria,,,,angkat bendera putih deh kalau untuk urusan beginian,,,hiks100x
Ngiri melihat teman2 yang sangat menikmati wisata ini. Tapi tak apalah, ini pengalaman, suatu ketika perlu diulang dan diulang agar bisa menaklukkan keengganan hati untuk belajar berenang.
Hari sudah menunjukkan pukul 15,00 WITA kawan, mari saatnya meninggalkan Gili Kondo yang indah ini. Kalau kita berani menampakan diri di sini, maka kitapun harus konsekuen bakal ada perpisahan, namun yakin bukan berpisah untuk selamanya, karena masih banyak objek wisata cantik yang belum dikunjungi.
Selamat tinggal Gili Kondo,,,,kutinggalkan decak kagum di pantai pasir putihmu, serta jejak2 kami kami masih melekat disana. Terima kasih Allah yang telah beri kesempatan saya untuk menikmati ciptaanMU,,,amazing,,,awesome,,,Subhanallah,,,!!!
Aku cinta kamu Indonesiaqu,,,,,salan jalan2 yuuukkkkkk,,,,,!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar